Rabu, 03 Desember 2014

PERSIB(Dedi Kusnandar Jalani Latihan Perdana Selasa, 02-12-2014 17:05)


Dedi Kusnandar menjalani latihan perdana bersama PERSIB di Lapangan Ciujung, Selasa (02/12). Kapten Timnas Indonesia U-23 ini berlatih dengan nomor jersey yang biasa dikenakan oleh Rudiyana yakni nomor 11.
Dedi resmi memperkuat Maung Bandung di musim 2015 usai menandatangani kontrak di Graha PERSIB, Senin (01/12) lalu. Dirinya pun mengaku senang dapat membela PERSIB dimusim depan.
"Pertama sih saya senang bisa gabung lagi setelah dulu di PERSIB yunior. Bangga bisa gabung lagi sama teman-teman lama sekaligus senang bisa pulang ke kampung halaman," kata Dedi ditemui di Mes PERSIB sebelum berlatih.
Pemain yang musim lalu berkostum Persebaya Surabaya ini pun tampak antusias berlatih bersama delapan pemain lainnya seperti Atep, Tantan, Abdul Rahman, Taufiq, Tony Sucipto, M. Agung Pribadi, Shahar Ginanjar dan Sigit Hermawan.
Pada latihan perdana ini, selain dua pemain yang sedang seleksi Timnas U-23, Rudiyana dan M. Natshir, belum tampak juga Makan Konate, Jajang Sukmara dan Vladimir Vujovic. Kemudian enam pemain Timnas Indonesia yang tampil di Piala AFF Vietnam, Firman Utina, M. Ridwan, Supardi,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar